Fasilitas Asrama Mahasiswa – Melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi seringkali mengharuskan kamu untuk bisa lebih mandiri. Terutama untuk kamu yang berkuliah di luar kota dan mengharuskan kamu berpisah dengan orang tua. Kamu pasti akan membutuhkan tempat tinggal, namun di sisi lain orang tua kamu ingin memastikan kamu tetap berada di lingkungan yang aman.
Mayoritas perantau akan mencari kos supaya tetap mendapatkan privasi. Namun tidak jarang juga ada yang terkendala dengan biayanya. Nah, beberapa perguruan tinggi ini menyediakan fasilitas asrama mahasiswa yang bisa dimanfaatkan selama kamu kuliah. Kampus mana saja yang menyediakan fasilitas ini?
Perguruan Tinggi yang Menyediakan Fasilitas Asrama Mahasiswa
Rata-rata perguruan tinggi tidak menyediakan fasilitas tempat tinggal untuk mahasiswanya. Yang mayoritas menyediakan adalah sekolah kedinasan. Tapi ternyata ada lho perguruan tinggi yang memberikan fasilitas asrama bagi mahasiswa.
1. Universitas Gadjah Mada
Kedua, ada perguruan tinggi negeri favorit yang terletak di Yogyakarta. Sama-sama disewakan, asrama di UGM ini menyediakan asrama yang bisa menampung lebih dari 2.000 mahasiswa. Selain ditujukan sebagai tempat istirahat, kamu nanti juga bisa mengikuti aktivitas menarik di asrama seperti: Outbond, senam dan juga pelatihan soft skills.
Baca juga: Pasti Kerja! 7 Jurusan Kuliah Yang Banyak Dicari Perusahaan BUMN
2. Telkom University
Selanjutnya ada Telkom University Bandung yang menyediakan asrama wajib huni untuk mahasiswa baru di 1 tahun pertama. Namun jika di tahun selanjutnya kamu berniat untuk melanjutkan tinggal di asrama lagi, maka kamu bisa mengisi perpanjangan masa tinggal di asrama. Ada 2 gedung yang disediakan, yakni khusus untuk putra dan juga putri. Setiap kamarnya akan diisi oeh mahasiswa dari program studi yang berbeda-beda, lho!
Untuk fasilitasnya juga cukup lengkap, mulai dari kamar tidur, kamar mandi, WC Umum, aula, mushola, wifi, kolam renang, lapangan tenis, laundry, klinik, jogging track, dapur dan banyak lagi lainnya.
3. Universitas Padjajaran
Universitas Padjajaran juga menjadi perguruan tinggi yang menyediakan asrama wajib untuk mahasiswa baju di satu tahun pertama. Khususnya untuk mahasiswa yang sudah menerima bantuan KIP Kuliah, serta sisanya juga ditujukan untuk mahasiswa kedokteran dan farmasi. Kesediaan asrama di Unpad ada 52 kamar dan masing-masing bisa diisi 2 orang. Jadi kapasitas totalnya ada 104 orang.
4. Universitas Negeri Jakarta
Asrama di UNJ mungkin secara design terlihat seperti rumah susun. Dengan 98 kamar yang tersedia, setiap kamarnya bisa diisi 3-4 orang. Nah, asrama di UNJ ini akan memprioritaskan mahasiswa yang kurang mampu dalam ekonomi dan juga berasal dari luar Jakarta. Asrama ini disebut dengan rusunawa.
Namun masih ada 1 opsi lagi yang mirip dengan asrama. Tempat tinggal ini disebut wisma UNJ yang memiliki 3 lantai. Untuk kualitasnya tidak jauh berbeda, letaknya juga strategis dan tidak jauh dari kampus.
5. Universitas Indonesia
Tidak kalah dari kampus lain, UI juga menyediakan asrama yang kapasitasnya cukup banyak. Mulai dari gedung A sampai gedung H. Untuk asrama putri berada di gedung A-F dengan kasur single, di dalamnya juga sudah mendapatkan fasilitas lengkap mulai dari kasur springbed di ranjang, lemari pakaian, rak buku, meja belajar, kursi, dan juga bantal.
Sedangkan untuk asrama putra berada di gedung G-H dengan kapasitas per kamar adalah 2-3 orang. Masing-masing gedung akan memiliki 8 kamar mandi bersama. Untuk fasilitas bersama lainnya juga tersedia seperti mushola, kantin, Wifi, sampai dengan fasilitas laundry.
Ketersediaan fasilitas asrama mahasiswa di kampus-kampus ini mungkin memang tidak gratis. Namun mungkin bisa membantu untuk mengurangi biaya pengeluaran, serta menjamin keamanan setiap mahasiswanya.
Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTN, Kedokteran, Sekolah Kedinasan, IUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.
Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.
Leave a Reply