Kampus Swasta yang Sudah Buka Pendaftaran 2024 – Pendaftaran kuliah tahun ajaran baru sudah dimulai untuk kampus-kampus swasta. Pasti juga masih banyak calon-calon lulusan SMA/sederajatnya yang masih bingung memilih kampus. Nah kalau kamu ingin berkuliah di kampus swasta, sudah banyak yang membuka seleksi pendaftaran untuk bisa masuk. Dalam artikel kali ini kita akan membahas seputar kampus swasta yang sudah buka pendaftaran 2024.
Kampus Swasta yang Sudah Buka Pendaftaran 2024
Kampus swasta tidak kalah saingan dibandingkan PTN dan PTK yang peminat setiap tahunnya membludak. Apalagi kampus-kampus swasta unggulan yang juga terbukti kualitasnya sampai di kancah internasional. Nah berikut beberapa daftar kampus swasta yang sudah membuka pendaftaran:
1. Telkom University
Jalur Vokasi sudah dibuka sejak 27 November lalu dan diumumkan 4 Januari. Untuk yang masih dibuka ada 2 jalur yakni:
- Undangan Seleksi Mitra-1 (USM): 9 Desember 2023 s/d 26 Januari 2024
- Ujian Tulis Gelombang-1 (Beasiswa 100%): Pendaftaran dibuka dari 9 Desember s/d 16 Februari 2024
- IUP (International Undergraduate Program): 29 Desember s/d 25 Januari 2024
- Beasiswa Pascasarjana LPDP 2024: terakhir 2 Februari 2024
Untuk gelombang selanjutnya akan diumumkan segera.
Baca juga: Aktivis Pramuka, Ini Daftar Universitas yang Membuka Jalur Prestasi Pramuka
2. Universitas Pelita Harapan
Jadwal pendaftaran program reguler UMS terbagi menjadi 2 program dengan jadwal pendaftaran:
- Semua Program Studi: batas pengumpulan terakhir 12 Februari 2024
- Program Kedokteran: batas pengumpulan terakhir 12 Februari 2024
3. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
Kampus yang berada di Bantul, Yogyakarta ini membuka banyak jalur masuk dengan waktu pendaftaran yang cukup lama. Daftar jalur masuknya antara lain:
- Jalur Nilai Rapor
- Jalur CBT
- Jalur SKL (Belum dibuka)
- Jalur UTBK (Belum dibuka)
- Jalur SMBPTMu (Belum dibuka)
- Jogjaversitas (Belum dibuka)
Untuk saat ini yang sudah dibuka adalah jalur nilai rapor dan CBT yang terdapat 10 periode dan dimulai sejak awal bulan Oktober 2023 sampai Agustus 2024 nanti.
4. Universitas Islam Indonesia
UII memiliki 3 jalur masuk yang juga sudah mulai dibuka sejak 2023 lalu. Jalur seleksi dan batas waktunya antara lain:
- Siber (Seleksi Berbasis Rapor): untuk siber umum akan dilaksanakan dari 23 Okrober 2023 s/d 27 Juli 2024
- PSB (Penelusuran Siswa Berprestasi):
- PSB Hafizah Hafiz: 15 s/d 31 Januari 2024
- PSB Beasiswa Santri: 4 s/d 20 Maret 2024
- PSB Duafa: 15 s/d 28 Februrari 2024
- PSB Beasiswa Atlet & Juara Seni: 15 s/d 31 Januari 2024
- CBT (Computer Based Test): segera dibuka
5. Universitas Muhammadiyah Surakarta
Jalur pendaftaran di UMS terdapat 5 jalur masuk, dan 3 di antaranya sudah dibuka sejak 2023 lalu. Berikut jalur masuk dan waktu pendaftarannya:
- Computer Based Test (CBT): mulai 1 November 2023 s/d 31 Agustus 2024
- Prestasi / Rapor (E-Seleksi): mulai 1 November 2023 s/d 31 Agustus 2024
- Tes Online: Desember 2023 s/d Februari 2024
- Beasiswa UMS: segera dibuka
- KIP Kuliah Sarjana: segera dibuka
6. Universitas Ahmad Dahlan
Universitas Ahmad Dahlan menerapkan jadwal pendaftaran dengan 3 gelombang, dengan batas waktu pendaftaran sebagai berikut:
- Gelombang 1: 28 Oktober 2023 s/d 27 April 2024
- Gelombang II: 28 April 2024 s/d 27 Juli 2024
- Gelombang III: 28 Juli – 7 September 2024
7. Binus University
Binus University menyediakan beberapa macam pendaftaran, dan masing-masing memiliki beberapa gelombang pendaftaran.
- Binus University
- Program Profesi Insinyur
- Binus Online
- International
- Graduate Program
- Doctorate Program
- Business Scholl Master
Masing-masing waktu pendaftarannya berbeda-beda, dan dimulai dari awal tahun 2024. Untuk selengkapnya bisa buka laman resmi Binus berikut https://binus.edu/admissions/higher-education/.
8. Universitas Surabaya
Ubaya menyediakan 4 jalur masuk yakni jalur tes, tanpa tes, RPL dan kedokteran dengan batas pendaftaran masing-masing:
- Jalur Tes: Batas pendaftaran 21 Februari 2024
- Jalur Tanpa Tes: Batas pendaftaran 31 Maret 2024
- Jalur RPL: Batas pendaftaran 20 Februari 2024
- Jalur Kedokteran: Batas pendaftaran 18 Februari 2024
Nah dari 8 kampus swasta yang sudah buka pendaftaran 2024 ini, kamu rencana berminat melanjutkan di kampus mana? Jangan lupa persiapkan matang-matang, ya!
Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTN, Kedokteran, Sekolah Kedinasan, IUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.
Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.
Leave a Reply