Nilai UTBK

Belum Lolos SBMPTN? Bisa Daftar 8 PTN Ini dengan Nilai UTBK!

Nilai UTBK – Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau SBMPTN merupakan salah satu jalur masuk kampus negeri yang dilaksanakan secara nasional. Proses seleksi jalur ini dilakukan dengan menggunakan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer atau UTBK yang diselenggarakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).

Pengumuman calon mahasiswa yang lolos jalur SBMPTN sudah diumumkan pada tanggal 14 Juni 2021. Buat kamu yang belum lolos jalur ini, tidak perlu khawatir karena banyak perguruan tinggi yang membuka jalur penerimaan secara mandiri. Lebih dari itu, nilai UTBK yang dipakai saat SBMPTN bisa digunakan lagi untuk mendaftar seleksi mandiri PTN.

Ada banyak perguruan tinggi yang menggunakan niali UTBK sebagai persyaratan pendaftaran. Di antara kampus-kampus tersebut, ada pula yang membuka jalur seleksi khusus skor UTBK dan pesertanya tidak perlu lagi mengikuti ujian tertulis. Kalau kamu ingin jadi mahasiswa di PTN dan tidak ingin ikut tes lagi, bisa memilih salah satu dari 8 PTN di bawah ini!

Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed)

Perguruan tinggi yang terletak di Jawa Tengah ini memberikan kesempatan bagi calon mahasiswa untuk bisa mendaftarkan diri dengan menggunakan skor UTBK. Peserta yang mendaftar jalur SPMB Mandiri UTBK Unsoed bisa memilih program S1 Reguler, S1 Kelas Internasional, dan Diploma. Berikut ini jadwal seleksinya.

  • Pendaftaran: 31 Mei – 18 Juni 2021
  • Pengumuman: 28 Juni 2021
  • Registrasi: 5 – 9 Juli 2021

Universitas Negeri Malang (UM)

Memakai Nilai UTBK

Universitas Negeri Malang atau UM juga membuka seleksi penerimaan mahasiswa baru dengan skor UTBK. Bagi yang mendaftar jalur ini, diharuskan untuk mengunggah kartu peserta UTBK 2021. Kemudian, peserta bisa memilih maksimal 2 program studi yang tersedia di UM. Berikut jadwal seleksi mandiri UM.

  • Pendaftaran: 2 – 17 Juni 2021
  • Unggah Dokumen: 2 – 19 Juni 2021
  • Pengumuman Seleksi: 25 Juni 2021
  • Pembayaran UKT dan SPSA: 25 Juni – 5 Juli 2021
  • Registrasi Online: 26 Juni – 6 Juli 2021

Universitas Andalas (Unand)

Universitas Andalas membuka penerimaan mahasiswa baru secara menadiri melalui 5 jalur berbeda salah satunya yaitu SMBKA. SMBKA merupakan singkatan dari Seleksi Mandiri Berdasarkan Kemampuan Akademik. Salah satu persyaratan untuk mendaftar jalur ini yaitu memiliki skor UTBK 2021 dari LTMPT. Jadwal seleksinya yaitu sebagai berikut.

  • Periode Pendaftaran dan Pembayaran: 7 – 18 Juni 2021
  • Verifikasi Dokumen dan Penilaian: 21 – 30 Juni 2021
  • Pengumuman Kelulusan: 9 Juli 2021
  • Registrasi Mahasiswa Baru: 12 – 23 Juli 2021

Baca juga Berbagai Jurusan Kuliah IPS untuk Kamu Calon Maba.

Universitas Brawijaya (UB)

Perguruan tinggi berikutnya yang membuka pendaftaran mahasiswa baru dengan nilai UTBK yaitu Universitas Brawijaya. Kampus ini membuka jalur ini dan menggunakan skor UTBK serta prestasi lainnya untuk menyeleksi calon mahasiswa. Seleksinya sendiri dilakukan dalam dua gelombang yaitu sebagai berikut.

Kegiatan Gelombang 1 Gelombang 2
Pembayaran Pendaftaran 2 Juni – 15 Juni 2021 17 Juni – 12 Juli 2021
Pengisian Data dan Finalisasi 2 Juni – 16 Juni 2021 17 Juni – 13 Juli 2021
Pengumuman Hasil 23 Juni 2021 17 Juli 2021

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)

ITS memberi kesempatan kepada pendaftar untuk bisa memilih penggunaan nilai untuk seleksi yaitu dengan skor UTBK atau dengan skor Tes Kemampuan Akademik (TKA) ITS. Bagi yang mendaftar dengan skor UTBK tak perlu mengikuti tes secara terpisah. Jadwal seleksinya yaitu sebagai berikut.

  • Pendaftaran Seleksi: 8 Mei – 17 Juni 2021
  • Pengumuman Hasil: 2 Juli 2021
  • Pendaftaran Ulang: 5 – 7 Juli 2021

Institut Pertanian Bogor (IPB)

Seleksi Mandiri Nilai UTBK

Kampus pertanian yang ada di Bogor ini juga membuka pendaftaran mahasiswa dengan menggunakan skor UTBK. Peserta bisa memilih jalur ini, ikut tes, atau ikut ke duanya lalu dipilih nilai tertinggi. Pelaksanaan seleksi untuk jalur UTBK yaitu sebagai berikut.

  • Pendaftaran: 13 April – 16 Juni 2021
  • Pengumuman Hasil: 5 Juli 2021
  • Registrasi Online: 5 – 9 Juli 2021
  • Pembayaran UKT: 15 – 23 Juli 2021
  • Mulai Kuliah: 16 Agustus 2021

Universitas Sebelas Maret (UNS)

Universitas Sebelas Maret juga membuka seleksi mandiri jalur UTBK atau SM UNS – UTBK. Peserta yang mendaftar jalur ini diharuskan untuk mengikuti dan memiliki skor UTBK yang didapat dari LTMPT. Jadwal pelaksanaannya yaitu sebagai berikut.

  • Pendaftaran Online: 24 Mei – 17 Juni 2021
  • Pembayaran Biaya Pendaftaran: 24 Mei – 17 Juni 2021
  • Cetak Kartu Peserta: 24 Mei – 17 Juni 2021
  • Pengumuman Hasil: 30 Juni 2021

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)

Seleksi Berdasarkan Nilai UTBK

Pendaftaran jalur UTBK tanpa tes berikutnya dibuka oleh Universitas Negeri Yogyakarta. Peserta jalur ini bisa memilih 2 program studi yang ada di UNY dan bagi yang mendaftar prodi keolahragaan dan seni, diharuskan untuk memiliki nilai portfolio. Jadwal pelaksanaan seleksi UTBK UNY yaitu sebagai berikut.

  • Pendaftaran: 14 Juni – 8 Juli 2021
  • Pengumuman: 10 Juli 2021

Itu tadi berbagai jalur masuk PTN yang bisa menggunakan nilai UTBK dan peserta bisa mendaftar tanpa mengikuti tes. Catat informasi dari artikel Belum Lolos SBMPTN? Bisa Daftar 8 PTN Ini dengan Nilai UTBK! Kamu bisa memilih salah satu kampus di atas jika ingin memanfaatkan skor UTBK milikmu.


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTN, Kedokteran, Sekolah Kedinasan, IUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.