beasiswa universitas presiden
beasiswa universitas presiden

Beasiswa Universitas Presiden untuk Jenjang S1 (Kelas Regular) dan Program Magister

Beasiswa Universitas Presiden – Universitas Presiden (President University) merupakan salah satu universitas swasta terbaik di Indonesia dan telah terakreditasi A. Kampus ini terletak di salah satu kawasan industri terbesar di Asia Tenggara (Jababeka Industrial Estate). Universitas Presiden menawarkan lingkungan perkuliahan dengan standar international dan proses perkuliahannya dilakukan dalam Bahasa Inggris.

Sebagai universitas swasta dengan standar internasional, biaya di Universitas Presiden cukup lumayan mahal. Namun, bagi kamu yang ingin kuliah di kampus ini, tenang saja karena pihak kampus menyediakan berbagai beasiswa yang bisa kamu pilih. Beasiswa di kampus ini juga diperuntukkan untuk jenjang S1 dan S2.

Yuk, simak informasi selengkapnya terkait beasiswa di Universitas Presiden di bawah ini.

Beasiswa S1 (Kelas Regular)

Beasiswa Jababeka

Universitas Presiden menawarkan beasiswa S-1 Kawasan Industri Jababeka. Beasiswa ini diperuntukan bagi siswa/siswi lulusan SMA/sederajat yang berprestasi secara akademik dan non-akademik untuk usia 17-21 tahun dengan tanpa mempertimbangkan latar belakang status sosial ekonomi.

Beasiswa Jababeka dirancang khusus untuk memungkinkan mahasiswa Universitas Presiden

lulus tepat waktu (3 tahun 4 bulan), atau Kurikulum Kampus Merdeka (Memungkinkan lulus 3 tahun).

Ketentuan

  • Beasiswa Jababeka, adalah beasiswa yang diperuntukan kuliah di Universitas Presiden.
  • Pemberian Subsidi Biaya Uang Kuliah (tuition fees) selama 10 semester (flat) sampai lulus menjadi Sarjana S-1.
  • Beasiswa tidak dikaitkan dengan naik-turunya prestasi IPK saat kuliah di Universitas Presiden, kecuali diwajibkan bagi penerima Beasiswa Rank-1.
  • Perolehan Beasiswa Jababeka adalah unique (hak melekat sendiri), tidak dapat dipindah tangankan, dan atau dana Beasiswa tidak dapat ditunaikan.

Persyaratan

  • WNI dan berbadan sehat serta bebas dari narkoba.
  • Berlaku bagi calon lulusan SMA atau sederajat, pada tahun berjalan, atau maksimal 2 tahun sebelum tahun akademik perkuliahan dimulai.
  • Nilai mata pelajaran Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris di rapor minimal 80 pada kelas X dan XI (semester 1 – 4).

Baca juga Beragam Beasiswa yang Tersedia di Universitas Ciputra

Beasiswa Jalur Tes (+Jalur Online Tes)

Beasiswa Jalur Tes Tertulis (+Jalur ONLINE TEST) adalah evaluasi berdasarkan standarisasi nilai tes masuk (University Entrance Examination) Universitas Presiden dengan memenuhi syarat dan ketentuan administrasi.

NoBeasiswa(%) Perolehan BeasiswaMinimal IPKBiaya Kuliah/semester (Beban Sendiri)
1Rank-1100%3.5Rp0
2Rank-275%Rp8.000.000
3Rank-370%Rp9.600.000
4Rank-460%Rp12.500.000
5Rank-550%Rp16.000.000
6Rank-640%Rp19.200.000
7Rank-730%Rp22.400.000
8Rank-820%Rp25.600.000
9Regular0%Rp32.000.000

Beasiswa Jalur Rapor (+Jalur UTBK; Jalur UNBK)

Beasiswa Jalur Rapor (+Jalur UTBK; Jalur UNBK) adalah evaluasi berdasarkan standarisasi nilai masuk Universitas Presiden tanpa melalui tes dengan memenuhi syarat dan ketentuan administrasi. Nilai mata pelajaran Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris di rapor minimal 80 pada kelas X dan XI (semester 1 – 4).

NoBeasiswa(%) Perolehan BeasiswaMinimal GPABiaya Kuliah/semester
1Rank-1100%3.5Rp0
2Rank-275%Rp8.000.000
3Rank-370%Rp9.600.000
4Rank-460%Rp12.500.000
5Rank-550%Rp16.000.000

Beasiswa Jalur Prestasi

Beasiswa Jalur Prestasi adalah evaluasi berdasarkan prestasi non-akademik (olahraga, seni dan sosial budaya) serta memenuhi standarisasi nilai masuk Universitas Presiden tanpa melalui tes dengan memenuhi syarat dan ketentuan administrasi.

NoBeasiswa(%) Perolehan BeasiswaPrestasi (tingkat pencapaian)Biaya Kuliah/semester
1Rank-1100%Juara ke 1-3, kompetisi InternasionalRp0
2Rank-275%Juara ke 1-3, kompetisi NasionalRp8.000.000
3Rank-370%Juara ke 1-3, kompetisi ProvinsiRp9.600.000
4Rank-460%Juara ke 1-3, kompetisi Kabupaten/KotaRp12.500.000
5Rank-550%Juara ke 1-3, kompetisi KecamatanRp16.000.000

Ketentuan

  • Nilai Rapor dapat menjadi salah satu pertimbangan keputusan perolehan Beasiswa. Nilai mata pelajaran Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris di rapor minimal 75 pada kelas X dan XI (semester 1 – 4)
  • Memiliki penghargaan non-akademis yaitu bidang olahraga, seni dan sosial budaya berupa Sertifikat, Mendali, Piala, Trophy hasil kejuaraan atau kompetisi minimum di tingkat Nasional atau Internasional
  • Aktif dalam kegiatan organisasi sekolah, memiliki pengalaman sebagai finalis Olimpiade dapat menjadi nilai tambah

Beasiswa S2 Program Magister

President University menawarkan Beasiswa S-2 Program Magister, antara lain Program Master of Technology Management, (2) Program MSIT yang diperuntukan bagi mahasiswa lulusan S-1 dengan tanpa mempertimbangkan latar belakang status sosial ekonomi. Beasiswa ini dirancang khusus untuk memungkinkan mahasiswa dapat melanjutkan studi pada Program Magister di Universitas Presiden.

Ketentuan

  • Beasiswa S-2 Program Magister adalah beasiswa yang diperuntukan kuliah di Program Magister Universitas Presiden.
  • Pemberian Subsidi Biaya Uang Kuliah (tuition fees) selama kuliah sampai lulus menjadi Sarjana S-2
  • Beasiswa tidak dikaitkan dengan naik-turunya prestasi IPK saat kuliah di Program Magister President University.
  • Perolehan Beasiswa S-2 Program Magister, adalah unique (hak melekat sendiri), tidak dapat dipindah tangankan, dan atau dana Beasiswa tidak dapat ditunaikan.

Persyaratan

  • WNI dan berbadan sehat serta bebas dari narkoba.
  • Berlaku bagi mahasiswa lulusan S-1 yang lolos seleksi akademik S-2 Program Magister

Bagi kamu yang ingin kuliah di Universitas Presiden, tenang saja karena pihak kampus menyediakan berbagai Beasiswa Universitas Presiden untuk Jenjang S1 (Kelas Regular) dan Program Magister. Semoga bermanfaat!


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTN, Kedokteran, Sekolah Kedinasan, IUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.