Kuliah Ekstensi D3 ke S1

15 Rekomendasi Kampus dengan Program Kuliah Ekstensi D3 ke S1

Kuliah Ekstensi D3 ke S1 – Kamu lulusan D3 dan mau lanjut kuliah S1? Sekarang ini memang rata-rata lowongan kerja lebih memilih lulusan S1 dibandingkan D3. Oleh karena itu banyak yang berpikir melanjutkan kuliah lagi untuk dapat gelar sarjana.

Tapi kamu juga tidak harus mengulang dari awal lho untuk melanjutkan kuliah S1! Karena sekarang ini sudah banyak kampus yang menyediakan program ekstensi. Tapi apa itu program ekstensi?

Mengenal Program Ekstensi dalam Perkuliahan

Program ekstensi adalah program khusus dimana lulusan D3 bisa mendapatkan gelar S1 atau sarjana tanpa harus kuliah ulang. Nantinya mata kuliah selama pendidikan D3 akan dikonversi untuk diambil kesesuaiannya, jadi kamu hanya akan mendapatkan mata kuliah sisa yang belum pernah ditempuh sebelumnya.

Baca juga: Jurusan Manajemen Pemasaran dan Prospek Kerja yang Selalu Dibutuhkan!

Dengan begitu, waktu perkuliahan yang dibutuhkan tidak sama dengan S1 pada umumnya. Umumnya program ekstensi ini berjalan 2-3 tahun saja tergantung berapa banyaknya mata kuliah yang harus diambil.

Perlu diketahui bahwa tidak semua perguruan tinggi menyediakan program ekstensi. Masing-masing yang menyediakan biasanya juga memiliki persyaratan untuk bisa dikonversikan ke S1. Nah, beberapa kampus yang menyediakan program ekstensi di antaranya:

1.    Universitas Indonesia

Program Studi S1: Manajemen, Akuntansi, Kesehatan Masyarakat dan Ilmu Keperawatan.

2.    Universitas Bina Nusantara

Program Studi S1: Akuntansi, Manajemen Bisnis dan Sistem Informasi.

3.    Institut Pertanian Bogor

Program Studi S1: Ilmu manajemen, Ilmu Komputer dan Agribisnis.

4.    Universitas Airlangga

Program Studi S1: Pendidikan Bidan, Kesehatan Masyarakat, Pendidikan ners, Ilmu Informasi dan Perpustakaan, Sastra Inggris, Akuntansi, dan Manajemen.

5.    Universitas Mercu Buana

Program Studi S1: Teknik Mesin, Teknik Industri, Teknik Sipil, Teknik Informasi, Manajemen, Akuntansi, Desain Produk, Desain Komunikasi Visual, Public Relation, Marketing Communication, dan Psikologi Umum.

6.    Universitas Diponegoro

Program Studi S1: Kesehatan Masyarakat. Bisa diikuti untuk D3 prodi Kesehatan Lingkungan, Ahli Madya Sanitasi, Akademi Penilik Kesehatan dan lainnya.

7.    Universitas Brawijaya

Program Studi S1: Ilmu Gizi, Ilmu Komputer, Keperawatan, dan Fakultas Hukum.

8.    Universitas Pelita Harapan

Program Studi S1: Hubungan Internasional, Ilmu Komunikasi, Teknik Elektro, Teknik Industri, Keperawatan, Sistem Informasi, Hukum dan Psikologi.

9.    Universitas Telkom Bandung

Program Studi S1: Akuntansi, Teknik Informatika, Teknik Telekomunikasi, Sistem Komputer, dan Administrasi Bisnis.

10. Institut Teknologi Sepuluh November

Program Studi S1: Statistika, Teknik Kimia, Teknik Fisika, Teknik Sipil, Teknik Sistem Perkapalan, dan Teknik Elektro.

11. Universitas Esa Unggul

Program Studi S1: Manajemen, Akuntansi, Psikologi, Hukum, Farmasi, Jurnalistik, Public Relation, Marketing Communications, Visual Communication, Broadcasting, Design Graphic, Design Interior, Teknik Industri, Teknik Sipil, Teknik Informatika, Sistem Informasi, Desain Komunikasi Visual, Desain Produk, Desain Interior, Gizi, Rekam Medis, Keperawatan, Manajemen Informasi Kesehatan, Bioteknologi, Fisioterapi, PGSD, Pendidikan Bahasa Inggris dan jurusan lainnya.

12. Universitas Bakrie

Program Studi S1: Akuntansi, manajemen, Ilmu Komunikasi, Informatika, Sistem Informasi, Teknik Industri, dan Teknik Sipil.

13. Universitas Negeri Surabaya

Program Studi S1:

  • Teknik Sipil dan Pendidikan Teknik Bangunan (untuk D3 dengan jurusan Teknik Sipil atau Transportasi)
  • Desain Komunikasi (untuk D3 Desain Grafis)
  • Ilmu Administrasi Negara (untuk D3 Administriasi Negara)
  • Teknik Informatika, Pendidikan Teknologi Informasi, Sistem Informasi (untuk D3 Teknik Informatika atau Manajemen Informatika)
  • Pendidikan Teknik Elektro (untuk D3 Teknik Elektro atau Teknik Listrik)
  • Pendidikan Tata Boga (untuk D3 Tata Boga)
  • Pendidikan Tata Busana (untuk D3 Tata Busana)
  • Pendidikan Tata Rias (untuk D3 Tata Rias)

14. Universitas Jember

Program Studi S1: Manajemen, Akuntasi, Ilmu Administrasi Bisnis, Agronomi, Agribisnis, Peternakan, Penyuluh Pertanian, Teknologi Hasil Pertanian, Teknologi Industri Pertanian, Ilmu Kesehatan Masyarakat, Ilmu Gizi, dan Ilmu Keperawatan.

15. Universitas Negeri Jakarta

Program Studi S1: Akuntansi, Manajemen, Pendidikan Kesejahteraan Keluarga, Pendidikan Busana, Pendidikan Tata Boga, Pendidikan Tata Rias, Pendidikan Teknik Mesin.

Itu dia rekomendasi kampus dengan program kuliah ekstensi D3 ke S1. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi official websitenya, ya.


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTNKedokteranSekolah KedinasanIUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.