Informasi Beasiswa Kuliah – Mendapatkan kesempatan untuk mengejar pendidikan tinggi adalah impian banyak orang. Untuk kamu yang tertarik untuk menjadi seorang guru, ada kabar baik, yakni karena adanya beasiswa kuliah dalam program keguruan yang bisa menjadi pintu masuk menuju karir yang penuh makna.
Beasiswa ini tidak hanya memberikan dukungan finansial, tetapi juga kesempatan untuk pengembangan diri yang luas, mulai dari pembinaan karakter hingga pelatihan praktis dalam pengajaran. Jadi beasiswa ini bukan hanya tentang bantuan mendapatkan gelar, tetapi juga tentang membentuk generasi guru yang berkualitas dan berdedikasi.
Informasi Beasiswa Kuliah Yasbil 2024
Program beasiswa pendidikan Yasbil 2024 (BPY) adalah inisiatif dari Yayasan Solidaritas Bina Insan Kamil yang bertujuan untuk mendukung siswa-siswa berprestasi yang memiliki minat dalam bidang pendidikan. Selain itu, yayasan ini juga berkomitmen untuk menghasilkan calon guru yang berkualitas tinggi, berdedikasi, memiliki pengetahuan yang luas, serta memegang teguh nilai-nilai keagamaan dan semangat toleransi.
Selama masa kuliah, para penerima beasiswa BPY akan mengikuti serangkaian program pengembangan diri, termasuk juga:
- Pembinaan karakter
- Pelatihan bahasa Inggris
- Seminar motivasi
- Workshop pengajaran, dan
- Seminar karir.
Tujuan dari program-program ini adalah untuk membantu para penerima beasiswa dalam mengaplikasikan pengetahuan yang mereka peroleh di perguruan tinggi serta mempersiapkan mereka untuk berkontribusi dalam dunia pendidikan setelah lulus.
Baca juga: 7 Fakta UPI yang Harus Kamu Tau, Semuanya Bikin Takjub!
Selain fokus pada pembelajaran di kampus, para penerima beasiswa juga diharapkan untuk terlibat dalam pengabdian kepada masyarakat dengan menjadi mentor bagi siswa-siswa binaan mereka. Melalui pengalaman ini, diharapkan para mahasiswa tidak hanya mengembangkan kemampuan mengajar mereka, tetapi juga soft skill yang diperlukan untuk sukses dalam karir pendidikan di masa depan.
Persyaratan Pendaftaran
- Laki-laki
- Beragama Islam
- Diprioritaskan untuk yang berasal dari keluarga tidak mampu
- Minimal rata-rata rapor 85
- Memiliki motivasi untuk belajar dan siap untuk terus mengembangkan diri
- Mau memajukan pendidikan Indonesia
- Mahir Berbahasa Inggris menjadi nilai plus.
- Kelas 12 SMA/MA/SMK dan akan lulus tahun 2024 (Gap Year maksimal 1 tahun)
- Bagi pendaftar perempuan bisa ikut mengisi formulir, untuk proses selanjutnya akan diseleksi oleh platform lain yang khusus untuk perempuan
Persyaratan Berkas :
- Mengumpulkan CV
- Dokumen jalur undangan termasuk pilihan jurusan (jika mengikuti jalur tersebut)
- Surat Rekomendasi dari Guru/Kepala Sekolah
- Sertifikat Prestasi (jika ada)
- Sertifikat Penguasaan Bahasa Inggris (jika ada)
Keunggulan Beasiswa:
Nantinya siswa yang berhasil lolos seleksi akan mendapatkan beberapa fasilitas, antara lain:
- Penyediaan dan Subsidi Tempat Tinggal selama 4 tahun masa pendidikan
- Subsidi Program Pembinaan selama 4 tahun
- Biaya hidup selama 4 tahun masa pendidikan
- Uang saku
- Program rekreasi
Universitas Tujuan untuk Beasiswa Pendidikan Yasbil
Beasiswa Pendidikan YASBIL ini terdiri dari beberapa pilihan universitas dengan rincian sebagai berikut :
- UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
- Universitas Pamulang
- Universitas Indonesia Depok
- Universitas Padjajaran
- Institut Pertanian Bogor
- Universitas Pendidikan Indonesia
Jurusan yang dituju:
- Biologi
- Kimia
- Fisika
- Matematika
- Sastra Bahasa Inggris
- Sastra Bahasa Indonesia
- Sastra Bahasa Arab
- Semua jurusan pendidikan
- Akuntansi
- Komputer
- Ilmu komunikasi
- Jurnalistik
- Penyiaran
Tahapan Pendaftaran dan Seleksi
No. | Tahapan Seleksi | Tanggal Pendaftaran |
1 | Pendaftaran | 01 Maret 2024 – 20 April 2024 |
2 | Ujian Seleksi | 20 April 2024 |
3 | Pengumuman Hasil Ujian Seleksi | 22 – 24 April 2024 |
4 | Wawancara | 26 – 28 April 2024 |
5 | Pengumuman Hasil Wawancara | 01 Mei 2024 |
6 | Kamp Seleksi Online | 04 Mei 2024 – 01 Juni 2024 |
7 | Hasil | 08 Juni 2024 |
8 | Pembekalan | Juli – Agustus 2024 |
Untuk informasi pendaftaran sekaligus menjadi link pendaftaran, bisa kunjungi https://bit.ly/BPY2024. Bagi yang sudah mendaftar, silahkan bergabung di grup whatsapp dengan klik di link berikut https://chat.whatsapp.com/FlbcuQYxeLZIEiY4AZqLSr.
CONTACT PERSON :
Kak Al +62 818-0700-5820
Yasbil +62 878-8492-6874
Demikianlah informasi beasiswa kuliah Yasbil yang saat ini sudah mulai dibuka pendaftarannya. Bagi kamu yang membutuhkannya, silahkan persiapkan diri dan segera lakukan pendaftaran, ya!
Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTN, Kedokteran, Sekolah Kedinasan, IUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.
Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.
Leave a Reply