Jurusan IUP UGM – Universitas Gadjah Mada tidak hanya membuka perkuliahan untuk kelas reguler saja, karena ada juga program IUP yang menawarkan pembelajaran berkualitas internasional. Setiap tahunnya, program IUP ini selalu memiliki pendaftar yang tinggi, seleksinya juga sangat ketat. Tapi ada jurusan apa saja di program IUP UGM ini?
Mengenal IUP UGM
Program IUP atau Internasional Undergraduate Program merupakan program kelas internasional yang dibuka di perguruan tinggi negeri maupun swasta (PTN/PTS) yang dalam pembelajarannya menggunakan bahasa pengantar bahasa Inggris.
Program IUP ini diselenggarakan sebagai bentuk dari international exposure (kegiatan akademik bertaraf internasional), peningkatan keilmuan, kemampuan beradaptasi dengan budaya asing, peluang karier, kemampuan bahasa asing dan sebagai nilai tambah di satu program studi.
Secara keseluruhan, Program IUP dirancang untuk mempersiapkan mahasiswa agar lebih siap menghadapi tantangan global, baik dari segi pengetahuan, keterampilan, maupun penguasaan bahasa dan budaya internasional.
Baca juga: Apa Itu SKB CPNS? Ini Penjelasannya Beserta Kisi-Kisi dan Bobot Nilai SKB CPNS 2024
Bentuk International exposure bisa berupa:
- international academic program(double degree/join degree)
- international internships;
- international student exchange;
- riset di mitra internasional;
- pelaksanaan pembelajaran dengan perguruan tinggi mitra UGM di luar negeri, dan/atau bentuk lain yang dapat memberikan pengayaan pengetahuan dan pengalaman internasional.
Jalur penerimaannya sendiri berbeda dengan kelas reguler di mana seleksi penerimaannya menggunakan SNBP (Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi), SNBT (Seleksi Nasional Berdasarkan Tes), dan Ujian Mandiri atau UM UGM.
Untuk memberikan kesempatan calon mahasiswa dalam menempuh pendidikan di program studi di UGM di jenjang Sarjana maupun Sarjana Terapan, maka pada seleksi penerimaan mahasiswa baru, peserta yang mendaftar IUP sekaligus mendaftar di jalur SNBP atau Seleksi Mandiri UGM, meskipun diterima dan melakukan daftar ulang di IUP, peserta tersebut tidak akan diterima.
Jurusan IUP UGM dan Kuota penerimaannya
Kelas Internasional atau IUP UGM pada tahun 2024 ini sudah membuka 26 program studi yang bisa menjadi pilihan. Berikut rincian dan kapasitas penerimaannya:
Baca juga: Masih Ada Kesempatan! Ini 7 Pilihan Sekolah Kedinasan untuk Jurusan IPS
No. |
Fakultas | Program Studi |
Kuota Penerimaan 2024 |
1. | Fakultas Peternakan | Ilmu dan Industri Peternakan | 40 |
2. | Fakultas Biologi | Biologi | 35 |
3. | Fakultas Ekonomi dan Bisnis | Akunting | 55 |
4. | Fakultas Ekonomi dan Bisnis | Manajemen | 60 |
5. | Fakultas Ekonomi dan Bisnis | Ekonomi | 35 |
6. | Fakultas Teknik | Teknik Biomedis | 25 |
7. | Fakultas Teknik | Teknik Sipil dan Lingkungan | 50 |
8. | Fakultas Teknik | Teknik Kimia | 25 |
9. | Fakultas Teknik | Teknik Geodetik | 25 |
10. | Fakultas Teknik | Teknik Geologi | 30 |
11. | Fakultas Teknik | Teknik Informasi | 25 |
12. | Fakultas Teknik | Teknik Industri | 30 |
13. | Fakultas Teknik | Perencanaan Wilayah dan Kota | 20 |
14. | Fakultas Geografi | Geografi Lingkungan | 20 |
15. | Fakultas Hukum | Hukum | 80 |
16. | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam | Kimia | 30 |
17. | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam | Ilmu Komputer | 60 |
18. | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam | Elektronik dan Instrumentasi | 30 |
19. | Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan | Kedokteran | 80 |
20. | Fakultas Farmasi | Farmasi | 20 |
21. | Fakultas Psikologi | Psikologi | 40 |
22. | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik | Ilmu Komunikasi | 50 |
23. | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik | Hubungan Internasional | 50 |
24. | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik | Kebijakan dan Manajemen Publik | 50 |
25. | Fakultas Kedokteran Hewan | Kedokteran Hewan | 25 |
26. | Sekolah Tinggi Kejuruan | Manajemen Infrastruktur Sipil dan Teknik Pemeliharaan | 30 |
Seputar Pendaftaran IUP UGM
Tertarik untuk lanjut jadi mahasiswa IUP UGM? Berikut beberapa hal yang harus kamu perhatikan dalam pendaftarannya:
1. Persyaratan Pendaftaran
- Lulusan tahun 2024, 2023, dan 2022 SMA sederajat dengan prestasi akademik baik.
- Kemampuan akademik yang baik ditunjukkan dengan nilai Ujian Skolastik Gadjah Mada (GMST) (min 500).
- Kemahiran berbahasa Inggris yang baik, ditunjukkan dengan skor Sertifikat Bahasa Inggris, sebagai berikut:
- Tes Kemahiran Bahasa Inggris Akademik (AcEPT) UGM (min. 268)
- TOEFL ITP (minimal 500)
- TOEFL iBT (minimal 61)
- IELTS (minimal 6.0)
- Terdapat dua opsi mengenai Sertifikat Bahasa Inggris, pemohon dapat memilih salah satu opsi:
- Menyerahkan Sertifikat TOEFL ITP/ TOEFL iBT/ IELTS selama periode pendaftaran
- Mengikuti tes AcEPT yang diadakan UGM pada Tes Hari ke-1
- Lulus tes wawancara.
2. Tes Masuk
Pelamar yang terdaftar akan mengikuti tes verifikasi akademik yang diselenggarakan oleh UGM sebagai berikut:
Hari 1 :
- Tes Skolastik Gadjah Mada (GMST)
- Academic English Proficiency Test (AcEPT) UGM (jika pelamar tidak dapat menyerahkan Sertifikat Bahasa Inggris selama periode pendaftaran)
Hari ke 2 :
(Bagi yang lulus GMST dan AcEPT/TOEFL ITP/TOEFL IBT/IELTS)
- Penulisan Esai
- Wawancara
3. Biaya Pendidikan
- Mahasiswa Indonesia: Rp. 25.000.000,-/Semester
- Mahasiswa Asing: Rp. 35.000.000,-/Semester
Demikianlah informasi seputar program dan jurusan IUP UGM yang mungkin akan cocok untuk kamu yang ingin merasakan pendidikan berkualitas internasional. Tertarik tapi bingung persiapannya? Bimbel Kelas Internasional Indonesia College siap membantu kamu memiliki persiapan yang tepat dan maksimal. Yuk dapatkan informasi selengkapnya di sini.
Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTN, Kedokteran, Bimbel Kedinasan, IUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.
Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.
Leave a Reply