cara mengetahui siswa eligible

Definisi dan Cara Mengetahui Siswa Eligible, Jadi Syarat Penting SNBP!

Cara Mengetahui Siswa Eligible – Apakah kamu sudah pernah dengar istilah eligible dalam seleksi masuk perkuliahan? Istilah ini biasanya akan digunakan dalam seleksi SNBP yang merupakan seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri tahap pertama. Seperti yang kita tau, SNBP akan mengandalkan prestasi akademik siswa dengan kuota yang terbatas. Nah, bagaimana cara mengetahui batas kuota dan siapa saja yang masuk dalam kuota tersebut?

Definisi dan Cara Mengetahui Siswa Eligible

Siswa eligible adalah siswa yang berhak atau memenuhi syarat dalam mengikuti atau menjadi peserta SNBP (Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi). Jadi siswa eligible ini adalah siswa yang bisa masuk dalam kuota sekolah dalam mendaftar SNBP nanti. Nah, jumlah siswa eligible akan ditentukan oleh beberapa faktor, seperti akreditasi sekolah, berada di peringkat yang bisa masuk dalam kuota siswa eligible ini, dan beberapa hal lainnya.

Jumlah siswa eligible sendiri bisa ditentukan berdasarkan akreditasi sekolah, dengan ketentuan sebagai berikut:

  • Akreditasi A: 40% terbaik di sekolah
  • Akreditasi B: 25% terbaik di sekolah
  • Akreditas C dan lainnya: 5% terbaik di sekolah

Baca juga: Mengenal Seleksi Kesamaptaan, Tes Wajib Saat Daftar Sekolah Kedinasan

Ketentuan pemeringkatannya sendiri adalah:

  • Pemeringkatan siswa dilakukan oleh sekolah dengan memperhitungkan nilai rata-rata semua mata pelajaran semester 1-5.
  • Sekolah bisa menambah kriteria lain berupa prestasi akademik dalam menentukan peringkat siswa (bila ada nilai yang sama). Pada sekolah implementasi Kurikulum Merdeka, kriteria lain dapat menggunakan capaian siswa dalam Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5).
  • Jumlah siswa yang masuk dalam pemeringkatan sesuai dengan ketentuan kuota akreditasi sekolah (berapa persen yang didapatkan).

Jadi untuk secara singkatnya, dalam menentukan siswa eligible SNBP, sekolah akan mengurutkan nilai dan prestasi seluruh siswa per jurusan dari nilai dan prestasi yang terbaik (ranking paralel). Untuk siswa yang masuk dalam ranking teratas akan dinyatakan eligible dan bisa mengikuti SNBP.

Banyak sekolah yang masih lupa atau terlewat dalam menentukan siswa eligible sebelum pendaftaran SNBP. Hal ini bisa sangat fatal karena membuat siswa tidak bisa ikut SNBP, lho. Jadi wajib bagi kamu yang kelas 12 untuk mengingatkan pihak sekolah supaya bisa saling mengusahakan proses seleksi SNBP ini.

Cara Cek Kuota Siswa Eligible SNBP 2024

Nah untuk kamu yang ingin tau kira-kira bisa masuk dalam kuota siswa eligible di sekolahmu, kamu bisa melakukan cek kuota dengan cara berikut:

  • Buka website SNMPB pada situs https://snmpb.bppp.kemdikbud.go.id/.
  • Pilih menu “SNBP” yang berada pada bagian tepi.
  • Klik menu “Kuota Sekolah”.
  • Lanjutkan pencarian berdasarkan lokasi sekolah ataupun data NPSN.
  • Untuk pencarian menggunakan NPSN, masukkan data nomor sekolah kamu lalu klik “Cari”.
  • Sedangkan untuk pencarian dengan lokasi sekolah, pilih “Provinsi” atau “Kabupaten” atau “Kota Domisili” lalu klik menu “Cari”.
  • Tunggu hingga hasilnya ditampilkan.

Namun untuk lebih tepatnya, kamu bisa menyesuaikan kriteria siswa eligible SNBP dengan ketentuan sebagai berikut:

  • Memiliki prestasi akademik yang unggul.
  • Memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh perguruan tinggi negeri (PTN) yang dituju.
  • Mempunyai nilai rapor pada semester I-V yang telah tercatat pada PDSS.

Kemudian peringkat peserta berdasarkan nilai rapor akan ditentukan dengan beberapa nilai mata pelajaran, seperti:

  • Jurusan IPA, nilai mata pelajaran yang diperhitungkan di antaranya adalah: Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Kimia, Fisika, dan Biologi.
  • Jurusan IPS, nilai mata pelajaran yang diperhitungkan adalah: Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Sosiologi, Ekonomi, dan Geografi.
  • Jurusan Bahasa, nilai mata pelajaran yang diperhitungkan adalah: Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Sastra Indonesia, Antropologi, dan salah satu Bahasa Asing.
  • Siswa SMK, nilai mata pelajaran yang diperhitungkan adalah: Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Kompetensi Keahlian.

Jadwal SNBP 2024

Panitia SNPMB (Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru) BPPP (Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan) telah mengeluarkan jadwal seleksi SNBP tahun 2024 mendatang, dengan jadwal sebagai berikut:

  • Pengumuman kuota sekolah: 28 Desember 2023
  • Masa sanggah kuota sekolah: 28 Desember 2023 – 17 Januari 2024
  • Pengisian PDSS: 9 Januari – 9 Februari 2024
  • Pendaftaran SNBP: 14 – 28 Desember 2024
  • Pengumuman SNBP: 26 Maret 2024

Jadi itu dia informasi mengenai definisi dan cara mengetahui siswa eligible, serta jadwal SNBP 2024. Persiapkan diri kamu untuk bisa menjadi siswa eligible untuk bisa masuk dalam PTN favorit kamu. Semoga bermanfaat.


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTNKedokteranSekolah KedinasanIUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.