Sejarah Singkat Fakultas Kedoketaran Trisakti – Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti didirikan bersama-sama dengan fakultas lain dalam lingkup Universitas Trisakti berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan Tinggi dan Ilmu Pengetahuan (PTIP) nomor 014/dar/1965 pada tanggal 25 November 1965, ditandatangani oleh Menteri PTIP pada waktu itu,Dr.Sjarief Thajeb. Pada awalnya Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti berafiliasi dengan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia melalui perekrutan dosen untuk memberikan kuliah dan praktek laboratorium. Sejak tahun 1975 dosen dari Universitas Indonesia telah diganti dan saat ini hanya ada beberapa dosen paruh waktu dari Universitas Indonesia.
Mengenal Visi Misi Dan Tujuan Fakultas Kedokeran Trisakti
Misi dari fakultas kedokteran Trisakti adalah, ingin menjadi fakultas kedokteran andal, berstandar internasiona, berbasis teknologi informasi, terbaik di indonesia pada tahun 2025 dan juga menghasilkan lulusan yang profesional dan berkarakter Trikrama Trisakti.
Misi Dari Fakultas Kedokteran Trisakti
- Menyelenggarakan pendidikan kedokteran yang andal dengan pendekatan student-centeredlearning, berstandar internasional, berbasis teknologi informasi, untuk menghasilkan lulusan yang profesional dan berkarakter Trikrama Trisakti.
- Melaksanakan penelitian yang andal, berstandar internasional, berbasis teknologi informasi untuk mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan inovasi.
- Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat yang berkarakter Trikrama Trisakti, melalui penerapan ilmu kedokteran untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
- Menyelenggarakan tata kelola fakultas berbasis Sistem Penjaminan Mutu Internal untuk menjadi Fakultas Kedokteran terbaik di Indonesia pada tahun 2025.
- Menjalin kerjasama dengan stakeholders di dalam maupun di luar negeri untuk meningkatkan kualitas Tridharma Perguruan Tinggi.
Tujuan Dari Fakultas Kedokteran Trisakti
- Terselenggara pendidikan kedokteran yang andal dengan pendekatan student-centeredlearning, berstandar internasional, berbasis teknologi informasi, untuk menghasilkan lulusan yang profesional dan berkarakter Trikrama Trisakti.
- Terlaksana penelitian yang andal, berstandar internasional, berbasis teknologi informasi untuk mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan inovasi.
- Terlaksana pengabdian kepada masyarakat yang berkarakter Trikrama Trisakti, melalui penerapan ilmu kedokteran untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
- Terselenggara tata kelola fakultas berbasis Sistem Penjaminan Mutu Internal untuk menjadi Fakultas Kedokteran terbaik di Indonesia pada tahun 2025.
- Terjalin kerjasama dengan stakeholders di dalam maupun di luar negeri untuk meningkatkan kualitas Tridharma Perguruan Tinggi.
Biaya Pendidikan Mahasiswa Baru Kedokteran Trisakti
Informasi Pembayaran Paket A
PAKET A | I | II | III |
Dibayarkan langsung (lunas) pada saat registrasi penerimaan | Rp 250.000 | Rp 275.000 | Rp 300.000 |
BPP Pokok per semester | Rp 25.500 | Rp 25.500 | Rp 25.500 |
BPP Tambahan untuk Semester ke-I (21 SKS) @ Rp. 325 | Rp 6.825 | Rp 6.825 | Rp 6.825 |
Jumlah Pembayaran Langsung (Lunas) | Rp. 282.325 | Rp. 307.325 | Rp. 332.325 |
Informasi Pembayaran Paket B
PAKET B | I | II | III |
Angsuran (10% dari SPP dan Praktikum Angsuran I dan BPP Pokok. | Rp. 25.000 | Rp. 27.500 | Rp 30.000 |
50% BPP POKOK | Rp. 12.750 | Rp. 12.750 | Rp. 12.750 |
BPP Tambahan Semester I (21sks) @Rp. 325 | Rp. 6.825 | Rp. 6.825 | Rp. 6.825 |
Angsuran / Cicilan I | Rp. 40.800 | Rp. 43.300 | Rp. 45.800 |
Angsuran / Cicilan II, III, IV (20% dari SPP dan Praktikum), Dibayar setiap bulan3 kali pembayaran | Rp 50.000 | Rp 55.000 | Rp 60.000 |
Angsuran V (30% dari SPP dan Praktikum) | Rp. 75.000 | Rp. 82.500 | Rp. 90.000 |
Angsuran VI (50% BPP POKOK dan 50% BPP Tambahan Semester I) | Rp. 15.800 | Rp. 15.800 | Rp 15.800 |
Jumlah Pembayaran Angsuran | Rp. 282.325 | Rp. 307.325 | Rp. 332.325 |
Biaya Praktikum Rp. 50.000.000 di bayarkan dengan angsuran berikut ini :
- Semester IV : Rp. 20.000.000,-
- Semester V : Rp. 20.000.000,-
- Semester VI : Rp. 10.000.000,-
- Pembayaran Pendaftaran Ulang Rp. 20.000,-, Dana Kesehatan Mahasiswa Rp.60.000,-, Email Rp 10.000 dibayar per semester. Pembayaran ulai semester 2 dan seterusnya
- Dana Kegiatan Mahasiswa Rp 50.000,- pertahun dibayar HANYA disemester ganjil.
Leave a Reply