Seleksi AKPOL – Kepolisian Republik Indonesia memiliki pusat pendidikan khusus untuk menghasilkan Perwira Polri, yaitu Akademi Kepolisian atau AKPOL. Secara umum, terdapat 4 jenis pendidikan untuk menjadi anggota Polri yaitu Taruna, Bintara, Tamtama, dan SIPSS.
Setiap tahunnya, AKPOL selalu mengadakan penerimaan untuk semua jenis pendidikan. Pendaftaran ini terbuka bagi seluruh masyarakat Indonesia asalkan memenuhi persyaratan yang diajukan. Tahun 2021 ini pun seleksi AKPOL juga dibuka. Berikut ini jadwal penerimaan Taruna, Bintara, dan Tamtama AKPOL 2021.
Jadwal Seleksi
- Pendaftaran Online: 19 Maret – 1 April 2021
- Verifikasi Calon dan Dokumen: 19 Maret – 1 April 2021
- Penandatanganan Pakta Integritas dan Pengambilan Sumpah Panitia, Calon Anggota Polri, serta Orang Tua/Wali: 2 April 2021
- Pemeriksaan Administrasi Awal (Ukur Tinggi dan Berat Badan)
- Pelaksanaan: 3 – 8 April 2021
- Pengumuman: 8 April 2021
- Pemeriksaan Kesehatan Tahap I
- Pelaksanaan: 9 – 26 April 2021
- Pengumuman: 26 April 2021
- Pemeriksaan Psikologi Tahap I
- Taruna AKPOL: 27 – 28 April 2021
- Bintara: 29 April – 1 Mei 2021
- Tamtama: 2 Mei 2021
- Pengumuman: 2 Mei 2021
- Uji Akademik, Uji TKK Aspek Pengetahuan Bakomsus
- Taruna AKPOL: 3 – 4 Mei 2021
- Bintara: 5 – 6 Mei 2021
- Tamtama: 7 – 8 Mei 2021
- Pengumuman: 8 Mei 2021
- Cuti Bersama Idul Fitri: 9 – 16 Mei 2021
- Uji Jasmani dan Antropometri
- Taruna AKPOL: 17 – 18 Mei 2021
- Bintara: 19 – 29 Mei 2021
- Tamtama: 30 – 31 Mei 2021
- Pengumuman: 31 Mei 2021
- Uji TKK Bakomsus (Aspek Keterampilan dan Perilaku)
- Pelaksanaan: 17 – 19 Mei 2021
- Pengumuman: 19 Mei 2021
- Persiapan Sidang Mengikuti Rikkes II: 1 Juni 2021
- Sidang Penentuan Mengikuti Rikkes II: 2 Juni 2021
- Pemeriksaan Kesehatan Tahap II
- Taruna AKPOL: 3 – 4 Juni 2021
- Bintara: 5 – 7 Juni 2021
- Tamtama: 8 – 9 Juni 2021
- Pengumuman: 9 Juni 2021
- PMK dan Rikpsi Tahap II
- Taruna AKPOL: 10 – 11 Juni 2021
- Bintara: 12 – 17 Juni 2021
- Tamtama: 18 – 19 Juni 2021
- Pengumuman: 19 Juni 2021
- Pemeriksaan Administrasi Akhir
- Taruna AKPOL: 20 – 24 Juni 2021
- Pengumuman: 24 Juni 2021
- Bintara & Tamtama: 21– 25 Juli 2021
- Persiapan Sidang: 29 Juni 2021
- Sidang Lulus Tingkat Panda Catar AKPOL: 30 Juni 2021
- Catar AKPOL Lulus Panda Tiba di AKPOL Semarang untuk Seleksi Panpus: 6 Juli 2021
- Tim Supervisi Panpus Berangkat ke Panda (Bintara dan Tamtama): 26 Juli 2021
- Supervisi Panpus Bintara dan Tamtama: 27 – 29 Juli 2021
- Sidang Terbuka Lulusan Akhir Bintara dan Tamtama: 30 Juli 2021
- Casis Bintara Tiba di SPN/Pusdik/Sepolwan: 2 Agustus 2021
- Persiapan Buka Diktuk Bintara dan Tamtama: 3 – 4 Agustus 2021
- Buka Dik Bintara: 5 Agustus 2021
- Buka Diktuk AKPOL: 6 Agustus 2021
Baca juga Informasi Lengkap Pendaftaran AKPOL.
Pilihan Jenis Penerimaan
Berbeda dengan penerimaan Taruna AKPOL yang hanya terdapat 1 jenis seleksi, Bintara dan Tamtama memiliki beberapa pilihan, yaitu.
- Bintara
- Bintara PTU
- Bintara TI
- Bintara Perawat
- Bintara Bidan
- Bintara Pramugari
- Tamtama
- Tamtama Brimob
- Tamtama Polair
Tata Cara Pendaftaran
- Pendaftar membuka laman penerimaan di penerimaan.polri.go.id;
- Memilih jenis seleksi yang diinginkan di halaman utama website (apabila mengalami kesulitan bisa meminta bantuan panitia Polda setempat sebagai Panda);
- Mengisi form registrasi yang berkaitan dengan identitas pendaftar, memasukkan NIK yang telah terdaftar di Disdukcapil, identitas orang tua, serta keterangan lainnya;
- Pendaftar wajib memberikan data yang benar dan akurat pada form registrasi online serta mengecek dengan teliti data yang dimasukkan;
- Pendaftar mendapat nomor registrasi online beserta username dan password yang selanjutnya digunakan untuk melakukan login menuju halaman dashboard pendaftar (berisi fitur untuk mengecek informasi perkembangan tahapan seleksi dan nilai seluruh tahapan seleksi yang diikuti);
- Mendapat hasil cetak form registrasi online yang digunakan untuk verifikasi di Polda setempat selaku Panda;
- Batas waktu verifikasi paling lambat 4 hari terhitung sejak pendaftaran online, apabila lebih dari itu maka data pendaftar akan terhapus secara otomatis. Jika ingin melakukan verifikasi maka harus mengulangi pendaftaran online.
Leave a Reply