Jurusan Kuliah Poltekpar Bali – Politeknik Pariwisata Bali (Poltekpar Bali) merupakan perguruan tinggi vokasi dibawah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia.. Poltekpar Bali, awalnya bernama Sekolah Tinggi Pariwisata Nusa Dua Bali. Poltekpar Bali membuka program studi dengan jenjang Diploma 3, Diploma 4, Program Sarjana, dan Program Pasca Sarjana.
Poltekpar Bali mengembangkan pariwisata budaya yang sangat sesuai dengan keberadaan kampus di pulau Bali sebagai kota yang terkenal akan pariwisata budaya Indonesia. Kampus ini menyelenggarakan pendidikan dengan menggunakan kurikulum berstandar internasional dan juga berperan aktif dalam pembangunan kepariwisataan daerah dan nasional.
Yuk, simak informasi selengkapnya mengenai jurusan kuliahnya di bawah ini.
Diploma 3 Manajemen Tata Hidangan
Lama program jurusan ini yaitu 3 tahun (6 semester). Lulusan Manajemen Tata Hidangan memiliki peluang kerja pada hotel, independen restoran dan bar, kapal pesiar, pramugara/pramugari. Profil Lulusannya antara lain:
- Penyelia Tata Hidang
- Asisten manajer pada usaha jasa F&B
- Wirausaha
- Asisten pada laboratorium praktik
- Aparatur Sipil Negara
Strata 1 Bisnis Hospitaliti
Lama pendidikan pada Program Studi Strata 1 Bisnis Hospitaliti adalah 4 tahun (8 semester).
Lulusan Program Studi Bisnis Hospitaliti memiliki peluang kerja diantaranya hotel, tempat rekreasi & olahraga, travel and transportation, instansi pemerintah, tenaga edukasi dan peneliti. Profil Lulusannya antara lain:
- Konsultan Pariwisata
- Peneliti Muda
- Akademisi
- Aparatur Sipil Negara
Diploma 3 Manajemen Divisi Kamar
Lama studi jurusan ini adalah 3 tahun yang terdiri dari 6 semester. Lulusan dari Program Studi Diploma 3 Manajemen Divisi Kamar memiliki peluang berkarir di berbagai bidang khususnya hotel, villa dan kapal pesiar. Profil Lulusannya antara lain:
- Penyelia Divisi Kamar
- Asisten Manajer
- Wirausaha
- Asisten pada Laboratorium Praktik
- Aparatur Sipil Negara
Diploma 3 Manajemen Tata Boga
Lama program di jurusan ini yaitu 3 tahun (6 semester). Lulusan Program Studi Manajemen Tata Boga memiliki peluang kerja di hotel, villa, restoran, kapal pesiar dan catering. Profil Lulusannya antara lain:
- Chef de Party
- Marketing Food Solution Supervisor
- Food Court Supervisor
- Wirausaha
- Asisten Food Panelis
- Asisten Infrastruktur
- Penyelia Produksi makanan
- Pimpinan jasa usaha makanan home industry
- Asisten pada laboratorium praktik
- Aparatur Sipil Negara
Baca juga Inilah Daftar Kampus yang Ada di Bali, Kamu Mau Pilih yang Mana?
Diploma 4 Manajemen Bisnis Perjalanan
Lama program di jurusan ini yaitu 4 tahun (8 semester). Lulusan Program Studi Manajemen Bisnis Perjalanan memiliki peluang kerja pada travel, cargo, airlines. Profil Lulusannya antara lain:
- Konsultan Travel
- Perencana Travel
- Konsultan Tour
- Pemandu Perjalanan / Tour
- Pimpinan Perjalanan / Tour
- Pimpinan Travel Agent
- Airlines Staff
- Cargo Staff
- Akademisi / Instruktur Lab
- Aparatur Sipil Negara
Diploma 4 Manajemen Konvensi dan Perhelatan
Lama program di jurusan ini yaitu 4 tahun (8 semester). Lulusan Program Studi Manajemen Konvensi dan Perhelatan memiliki peluang kerja di hotel, event organizer. Profil Lulusannya antara lain:
- Event Manager
- Professional Conference Organizer
- Professional Exhibition Organizer
- Venue Coordinator
- Aparatur Sipil Negara
Diploma 4 Manajemen Kepariwisataan
Lama program di jurusan ini adalah 4 tahun (8 semester). Lulusan Program Studi Manajemen Kepariwisataan memiliki peluang kerja pada destination management company, instansi pemerintah. Profil Lulusannya antara lain:
- Konsultan Pariwisata
- Manajer Sales dan Marketing
- Wirausaha
- Pengelola Daya Tarik Wisata
- Akademisi
- Aparatur Sipil Negara
Diploma 4 Manajemen Akuntansi Hospitaliti
Lama program di jurusan ini adalah 4 tahun (8 semester). Lulusan Program Studi Manajemen Akuntansi Hospitaliti memiliki peluang kerja di hotel, travel, sport and recreation complex.
Profil Lulusannya antara lain:
- Kasir Kantor Depan
- General Cashier
- Cost Control Manager
- Income Audit
- Book Keeper
- Credit Manager
- Junior Accountant
- Konsultan Pajak
- Aparatur Sipil Negara
Strata 1 Destinasi Pariwisata
Lama program pada Program Studi Strata 1 Destinasi Pariwisata adalah 4 tahun (8 semester). Lulusan Program Studi Destinasi Pariwisata memiliki peluang kerja pada bisnis pengelolaan kawasan pariwisata, instansi pemerintah, tenaga edukasi dan peneliti. Profil Lulusannya antara lain:
- Perencana Pembangunan Pariwisata
- Konsultan Pariwisata
- Peneliti Muda
- Akademisi / Instruktur Lab
- Aparatur Sipil Negara
Diploma 4 Administrasi Perhotelan
Lama program di jurusan ini yaitu 4 tahun (8 semester). Lulusan Program Studi Administrasi Perhotelan memiliki peluang kerja di hotel, villa, apartemen, condominium, kapal pesiar. Profil Lulusannya antara lain:
- Penyelia Pengembangan SDM
- Penyelia Akuntansi
- Penyelia Pemasaran
- Asisten Manajer Revenue
- Akademisi / Instruktur Lab
- Aparatur Sipil Negara
Akreditasi
Program Studi | Jenjang | Akreditasi |
Manajemen Tata Hidangan | D-III | A |
Bisnis Hospitality | S1 | A |
Pariwisata | S2 Terapan | Baik Sekali |
Manajemen Divisi Kamar | D-III | A |
Manajemen Tata Boga | D-III | B |
Manajemen Bisnis Perjalanan | D-IV | A |
Manajemen Konvensi dan Perhelatan | D-IV | A |
Manajemen Kepariwisataan | D-IV | A |
Manajemen Akuntansi Hospitality | D-IV | A |
Destinasi Pariwisata | S1 | A |
Administrasi Perhotelan | D-IV | B |
Semoga setelah membaca Jurusan Kuliah Poltekpar Bali: Peluang Kerja dan Akreditasinya di atas, kamu tidak merasa salah jurusan ya saat kuliah! Semoga bisa menjadi referensimu dalam memilih jurusan kuliah yang tepat!
Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTN, Kedokteran, Sekolah Kedinasan, IUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.
Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.
Leave a Reply