Apa Itu Cumlaude – Bisa mendapatkan nilai terbaik saat lulus kuliah merupakan keinginan banyak mahasiswa. Nilai ini memperlihatkan hasil dari perkuliahan yang telah ditempuh selama bertahun-tahun. Selain itu, mahasiswa yang berhasil mendapatkan nilai tinggi saat lulus akan mendapatkan predikat Cumlaude atau Dengan Pujian.
Berhasil lulus dengan menyandang gelar Cumlaude tentu menjadi sebuah kebanggaan tersendiri. Banyak orang berusaha keras untuk bisa mendapatkan predikat ini karena ada berbagai keuntungan yang bisa didapat.
Sebelumnya mengetahui keuntungan dari predikat ini, yuk, cari tahu apa itu Cumlaude dan juga ketentuan untuk meraihnya!
Apa Itu Cumlaude?
Cumlaude berasal dari bahasa latin yaitu cum laude yang artinya kehormatan. Di dalam dunia akademik, gelar ini diberikan kepada mahasiswa yang berhasil lulus dengan memenuhi ketentuan tertentu seperti Indeks Prestasi Kumulatif atau IPK yang diperoleh. Gelar ini nantinya akan diberikan saat mahasiswa lulus atau pada prosesi wisuda.
Secara umum, mahasiswa bisa mendapatkan predikat Cumlaude jika memiliki IPK antara 3,51 – 4,00. Namun, ternyata ada beberapa predikat kehormatan yang bisa diberikan. Predikat dengan kehormatan ini terbadi menjadi 3 yaitu:
- Cumlaude: IPK 3,51 – 3,79.
- Magna Cumlaude: IPK 3,80 – 3,99.
- Summa Cumlaude: IPK 4,00.
Gelar kehormatan yang berbeda-beda tersebut umumnya ditemukan di universitas luar negeri. Di Indonesia sendiri, biasanya mahasiswa akan mendapat gelar Cumlaude saja. Hal yang perlu diperhatikan yaitu bahwa ketentuan IPK yang bisa dianggap Cumlaude berbeda-beda untuk setiap kampus dan jenjang sesuai dengan kebijakan masing-masing.
Ketentuan Mendapat Predikat Cumlaude
Setelah mengerti apa itu Cumlaude, kamu perlu juga untuk memahami ketentuan-ketentuan yang berlaku. Meskipun nilai IPK-mu tinggi, bukan berarti kamu akan mendapatkan predikat Cumlaude. Ada mahasiswa yang lulus dengan IPK sampai 3,6 tapi tidak Cumlaude. Hal ini mungkin karena ada beberapa ketentuan umum yang harus dipenuhi.
Nilai IPK minimal
Syarat utama yang harus dipenuhi untuk bisa mendapat predikat Cumlaude tentunya adalah nilai IPK akhir. Seperti telah disebutkan sebelumnya, ketentuan nilai minimal ini bisa berbeda-beda tergantung kampus dan juga jenjang kuliah. Misalnya saja, di Universitas Padjajaran untuk mahasiswa Magister, nilai minimal Cumlaude yaitu 3,71.
Harus lulus tepat waktu
Ketentuan lainnya yang harus dipenuhi oleh mahasiswa untuk bisa Cumlaude yaitu lulus tepat waktu. Meskipun IPK-mu tinggi, tapi jika melebihi batas yang ditentukan, maka tidak akan mendapat predikat Cumlaude. Sebagai contoh, di Universitas Gadjah Mada (UGM) untuk jenjang S1 batas waktu kuliah maksimal untuk Cumlaude yaitu 10 semester.
Tidak ada nilai di bawah ketentuan
Supaya bisa mendapat IPK yang tinggi, mahasiswa tentunya perlu untuk memiliki nilai yang baik di setiap mata kuliahnya. Tidak hanya itu, beberapa kampus juga mensyaratkan nilai minimal. Biasanya, mahasiswa tidak boleh memiliki nilai di bawah C. Namun, ada juga yang mensyaratkan nilai minimalnya yaitu B.
Tidak mengulang mata kuliah atau tidak lulus
Persyaratan lain yang harus diperhatikan jika ingin lulus dengan Cumlaude yaitu nilai yang diperoleh semuanya adalah murni dan bukan mengulang. Jadi, meskipun kamu mendapat nilai A- di satu mata kuliah, namun hasil tersebut didapat dari mengulang, maka kamu tidak akan memperoleh predikat Cumlaude.
Baca juga UKT Adalah Uang Kuliah Tunggal, Mahasiswa Wajib Tahu!
Keuntungan Jika Lulus Cumlaude
Banyak orang berusaha keras untuk bisa lulus dengan menyandang predikat Cumlaude. Mengapa begitu? Hal ini dikarenakan ada banyaknya keuntungan yang bisa didapatkan jika lulus dengan predikat Cumlaude. Beberapa keuntungan yang dapat diperoleh yaitu:
- Memperlebar peluang untuk mendapatkan beasiswa.
- Memiliki kesempatan lebih ketika mendaftar ke jenjang pascasarjana.
- Adanya kesempatan untuk bisa menjadi asisten dosen.
- Bisa mendaftar formasi khusus saat mendaftar CPNS.
- Lebih diperhitungkan ketika seleksi kerja.
- Merupakan kebanggaan tersendiri ketika lulus atau wisuda.
Bagi kamu yang baru masuk kuliah, mengetahui apa itu Cumlaude dan keuntungan lulus dengan predikat ini bisa menjadi penyemangat. Kamu perlu menjadi mahasiswa yang rajin dan fokus karena hasil Cumlaude ini sudah diusahakan sejak awal perkuliaha. Yuk, semangat kuliahnya supaya bisa lulus Cumlaude!
Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTN, Kedokteran, Sekolah Kedinasan, IUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.
Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.
Leave a Reply