cek pengumuman utbk 2024
Tangkapan layar https://pengumuman-snbt-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/

Pengumuman Keluar Hari Ini! Begini Cara Cek Pengumuman UTBK 2024 dan Cara Unduh Sertifikatnya

Cek Pengumuman UTBK 2024 – Hasil Ujian Tertulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berbasis Tes (UTBK SNBT) akan diumumkan hari ini (Kamis, 13 Juni 2024). Hal yang perlu dipersiapkan para peserta yang mengikuti UTBK salah satunya adalah nomor peserta untuk mengakses pengumuman hasil UTBK.

Jadi pastikan sebelum mengakses pengumuman, siapkan data-data yang sesuai dengan kartu peserta yang digunakan saat mengikuti tes UTBK. Nah setelah pengumuman UTBK SNBT keluar, dan kamu lolos dalam jalur seleksi ini, Langkah selanjutnya adalah melakukan daftar ulang yang informasinya bisa didapatkan di masing-masing PTN.

Cara Cek Pengumuman UTBK 2024

Cek Pengumuman UTBK 2024

Lalu jam berapa pengumuman UTBK 2024 akan keluar?  Berdasarkan informasi resminya, pengumuman UTBK SNBT akan keluar pada hari Kamis, 13 Juni 2024 pukul 15.00 WIB. Jadi kamu baru bisa mengakses link pengumuman setelah jam 15.00 nanti.

Berikut Langkah-langkah untuk cek hasil pengumuman UTBK SNBT 2024 yang bisa kamu ikuti:

  1. Buka link SNPMB Kemendikbud RI atau melalui link berikut https://pengumuman-snbt-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
  2. Pada menu utama, silahkan login dengan memasukkan Nomor Pendaftaran SNBT dan Tanggal Lahir.
  3. Setelah itu, klik “Lihat Hasil Seleksi”
  4. Laman akan membawa kamu menuju hasil pengumuman UTBK, berisi nomor peserta, nama peserta, tanggal lahir, nama PTN, sampai dengan program studi yang diterima.

Baca juga: Pendaftaran Jalur Mandiri UB 2024 Jalur Nilai Rapor dan Prestasi: Jadwal dan Persyaratannya

41 Link Alternatif Cek Pengumuman Hasil UTBK 2024

Selain link dari Kemdikbud tadi, kamu juga bisa mengecek pengumuman hasil UTBK SNBT 2024 dengan mengakses link-link berikut, dengan melakukan langkah-langkah yang sama:

  1. ⁠⁠https://snbt.unair.ac.id
  2. https://snbt.unimal.ac.id
  3. https://snbt.unhas.ac.id
  4. https://snbt.ipb.ac.id
  5. https://snbt.unesa.ac.id
  6. https://snbt.its.ac.id
  7. https://snbt.unsoed.ac.id
  8. https://snbt.undip.ac.id
  9. https://snbt.unimed.ac.id
  10. https://snbt.upnjatim.ac.id
  11. https://snbt.unnes.ac.id
  12. https://snbt.uny.ac.id
  13. ⁠⁠https://snbt.usu.ac.id
  14. https://snbt.unram.ac.id
  15. ⁠⁠https://snbt.unej.ac.id
  16. https://snbt.undiksha.ac.id
  17. https://snbt.upnvj.ac.id
  18. https://snbt.ugm.ac.id
  19. https://snbt.itb.ac.id
  20. https://snbt.unp.ac.id
  21. https://snbt.uns.ac.id
  22. https://snbt.isbi.ac.id
  23. https://snbt.untan.ac.id
  24. https://snbt.upnyk.ac.id
  25. https://snbt.uho.ac.id/
  26. https://snbt.ung.ac.id
  27. https://snbt.usk.ac.id
  28. https://snbt.unib.ac.id
  29. https://snbt.unsri.ac.id
  30. https://snbt.utu.ac.id
  31. https://snbt.unsika.ac.id
  32. https://snbt.untirta.ac.id
  33. https://snbt.unud.ac.id
  34. https://snbt.ulm.ac.id
  35. https://snbt.unpad.ac.id
  36. https://snbt.unsrat.ac.id
  37. https://snbt.unand.ac.id
  38. https://snbt.itk.ac.id
  39. https://snbt.unja.ac.id
  40. https://snbt.ui.ac.id
  41. https://snbt.unm.ac.id

Cara Unduh Sertifikat UTBK 2024

Berdasarkan jadwalnya, masa unduh sertifikat UTBK bisa dilakukan pada 13 Juni 2024 sampai dengan 31 Juli 2024. Peserta bisa langsung mengunduh sertifikat saat pengumuman nanti. Di tanggal yang sudah ditentukan, pastikan untuk mengunduh sertifikat kamu karena jika sudah terlewat maka sertifikat tidak bisa lagi diunduh.

Lalu bagaimana Langkah-langkah untuk mengunduh sertifikat UTBK?

  • Buka salah satu laman untuk membuka pengumuman hasil UTBK 2024, contohnya laman berikut https://pengumuman-snbt-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
  • Setelah terbuka, klik menu Masuk di pojok kanan atas layer
  • Masukkan alamat email dan kata sandi yang sudah didaftarkan sebelumnya
  • Klik Sign In
  • Klik Pendaftaran UTBK SNBT, lalu pilih Sertifikat UTBK
  • Untuk melakukan pengunduhan, kamu bisa klik Unduh Sertifikat Hasil dan klik Simpan.

Pastikan untuk menyimpan file sertifikat tersebut dengan baik, karena sertifikat tersebut bisa kamu gunakan untuk mendaftar sekolah kedinasan, jalur mandiri maupun mendaftar di Perguruan Tinggi Swasta jika belum berhasil lolos di jalur SNBT ini. Kuota penerimaan mahasiswa lewat jalur seleksi mandiri PTN tahun 2024 adalah sebanyak 176.315 peserta dari total semua Perguruan Tinggi Negeri, jadi masih ada kesempatan untuk masuk PTN impian kamu.

Bagaimana, informasi cara cek pengumuman UTBK 2024 tadi sudah jelas bukan? Semoga mendapatkan hasil yang memuaskan di seleksi UTBK SNBT 2024 ini. Jadi, sudah siap jadi maba PTN impian tahun ini?


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTNKedokteranBimbel KedinasanIUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.