seleksi mandiri upi
seleksi mandiri upi

Seleksi Mandiri UPI 2022: Syarat, Ketentuan, Jadwal, dan Daya Tampung

Seleksi Mandiri UPI – Selain SNMPTN dan SBMPTN, UPI membuka jalur seleksi lain yaitu Seleksi Mandiri. Jalur seleksi ini untuk memperoleh calon mahasiswa unggul dengan memberi kesempatan kepada masyarakat secara lebih luas untuk menjadi mahasiswa UPI, dan berkontribusi dalam meningkatkan kualitas pendidikan.

Seleksi ini memfasilitasi calon mahasiswa yang belum lulus pada seleksi SNMPTN dan UTBK-SBMPTN. Biaya pendaftaran seleksi Mandiri UPI sebesar Rp350.000. Kamu ingin melanjutkan studi di UPI lewat jalur seleksi ini? Simak Seleksi Mandiri UPI 2022: Syarat, Ketentuan, Jadwal, dan Daya Tampung berikut ini.

Persyaratan Umum

  • Lulusan SMA/MA/SMK/Paket C tahun 2022, 2021, dan 2020.
  • Memiliki sertifikat nilai UTBK LTMPT 2022. Peserta yang tidak mempunyai nilai UTBK SBMPTN 2022 masih tetap dapat mengikuti seleksi Mandiri UPI 2022.
  • Mempunyai kesehatan fisik dan mental yang tidak mengganggu kelancaran belajar di program studi pilihannya.

Persyaratan Khusus

  • Pendaftar yang memilih program studi Pendidikan IPA (International Program on Science Education/IPSE) mampu berbahasa Inggris secara aktif (perkuliahan diselenggarakan dalam Bahasa Inggris).
  • Pendaftar yang memilih program studi Ilmu Pendidikan Agama Islam mampu membaca Al-Qur’an.

Penilaian Seleksi Mandiri UPI 2022

  • Mempertimbangkan nilai UTBK SBMPTN 2022 sebagai salah satu komponen penilaian. Peserta yang tidak mempunyai nilai UTBK SBMPTN 2022 masih tetap dapat mengikuti seleksi Mandiri UPI 2022.
  • Menggunakan nilai Tes Psikologis Bidang Minat (Kependidikan atau Non-Kependidikan), Tes Kemampuan Bahasa (Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris) dan Tes Terpadu (IPA Terpadu atau IPS Terpadu).
  • Khusus Program Studi terkait Olahraga dan Seni akan ada tambahan penilaian dari Portofolio.
  • Khusus Program Studi S1 Ilmu Pendidikan Agama Islam akan ada tambahan penilaian dari Ujian Keterampilan Membaca Al-Qur’an.
  • Khusus Program Studi S1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam (International Program on Science Education/IPSE) akan ada tambahan penilaian dari Wawancara dalam Bahasa Inggris.
  • Khusus Program Studi S1 PGSD, PGPAUD, dan Psikologi akan ada tambahan penilaian dari Wawancara.

Baca juga Jurusan Kuliah di Universitas Pendidikan Indonesia Beserta Akreditasinya

Ketentuan Pendaftaran

  • Pendaftar SM UPI dapat memilih 2 prodi pada kelompok bidang minat yang sama, yakni Bidang Minat Kependidikan atau Non-Kependidikan dan Minat Saintek atau Soshum.
  • Pendaftaran dilakukan secara online pada laman https://pmb.upi.edu
  • Uang yang sudah disetor ke bank tidak dapat diminta kembali.
  • Setiap pendaftar hanya diberikan satu kali kesempatan untuk melakukan pendaftaran secara daring (online).
  • Jika peserta ingin mengubah kembali pilihan prodi setelah proses pendaftaran selesai dilakukan, maka pendaftar harus melakukan proses dari awal serta melakukan pembayaran uang pendaftaran kembali ke bank.
  • Mengisi Form Pernyataan Kesediaan Membayar Biaya Pendidikan dan mengunggahnya pada proses pendaftaran SM UPI.

Mekanisme Pendaftaran

Setelah peserta masuk pada laman http://app.pmb.upi.edu/sm-s1/, proses pendaftaran selanjutnya antara lain:

  • Ambil Nomor Bayar
  • Bayar Biaya Pendaftaran
  • Lengkapi Biodata sampai memperoleh Nomor Seleksi
  • Cetak Kartu Peserta dan Cek Lokasi Ujian Daring
  • Cek Informasi Ujian

Jadwal Pendaftaran Seleksi Mandiri UPI 2022

Kegiatan Tanggal
Pengambilan Nomor Bayar (secara online) 2 Mei – 3 Juli 2022
Pembayaran Biaya Pendaftaran 2 Mei – 3 Juli 2022 pukul 15.00 WIB
Pengisian Biodata (secara online) 2 Mei – 3 Juli 2022 pukul 23.59 WIB
Pencetakan Kartu Peserta 2 Mei – 3 Juli 2022 pukul 23.59 WIB
Pengumuman Hasil Seleksi (melalui akun peserta masing-masing) 8 Agustus 2022

Daya Tampung Seleksi Mandiri UPI 2022

FakultasProgram StudiJenjangDaya Tampung
Fakultas Ilmu PendidikanAdministrasi PendidikanS134
Bimbingan dan KonselingS123
Pendidikan MasyarakatS136
Pendidikan KhususS129
Teknologi PendidikanS122
Perpustakaan dan Sains InformasiS114
PGSDS150
PGPAUDS125
PsikologiS136
Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan SosialPendidikan KewarganegaraanS140
Pendidikan SejarahS140
Pendidikan GeografiS140
Ilmu Pendidikan Agama IslamS144
Manajemen Resort & LeisureS130
Manajemen Pemasaran PariwisataS140
Manajemen Industri KateringS140
Survey Pemetaan dan Informasi GeografisD440
Pendidikan Ilmu Pengetahuan SosialS140
Pendidikan SosiologiS140
Ilmu KomunikasiS120
Sains Informasi GeografiS130
Pendidikan PariwisataS135
Fakultas Pendidikan Bahasa dan SastraPendidikan Bahasa dan Sastra IndonesiaS154
Pendidikan Bahasa SundaS127
Pendidikan Bahasa InggrisS140
Pendidikan Bahasa ArabS115
Pendidikan Bahasa JepangS120
Pendidikan Bahasa JermanS115
Pendidikan Bahasa PerancisS127
Bahasa dan Sastra InggrisS118
Bahasa dan Sastra IndonesiaS154
Pendidikan Bahasa KoreaS136
Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan AlamPendidikan MatematikaS120
Pendidikan FisikaS18
Pendidikan BiologiS122
Pendidikan KimiaS120
Pendidikan Ilmu KomputerS119
MatematikaS140
FisikaS110
BiologiS110
KimiaS110
Ilmu KomputerS120
Fakultas Pendidikan Teknologi dan KejuruanPendidikan Teknik ArsitekturS114
Pendidikan Teknik BangunanS120
Pendidikan Teknik ElektroS118
Pendidikan Teknik MesinS125
Pendidikan Kesejahteraan KeluargaS118
Pendidikan Tata BogaS110
Pendidikan Tata BusanaS112
Pendidikan Teknologi Agro IndustriS120
Teknik ElektroS115
ArsitekturS115
Teknik SipilS110
Pendidikan Teknik OtomotifS120
Teknik LogistikS127
Pendidikan Teknik Otomasi Industri dan RobotikaS123
Fakultas Pendidikan Olahraga dan KesehatanPendidikan Kepelatihan OlahragaS130
Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan RekreasiS158
Pendidikan Guru Sekolah Dasar PenjasS149
Ilmu KeolahragaanS159
Kepelatihan Fisik OlahragaS130
GiziS130
NersS125
Fakultas Pendidikan Ekonomi dan BisnisPendidikan AkuntansiS140
Pendidikan BisnisS135
Pendidikan Manajemen PerkantoranS130
Pendidikan EkonomiS135
ManajemenS140
AkuntansiS140
Ilmu Ekonomi dan Keuangan IslamS130
Fakultas Pendidikan Seni dan DesainPendidikan Seni RupaS130
Pendidikan Seni TariS146
Pendidikan Seni MusikS136
Desain Komunikasi VisualS142
Film dan TelevisiS136
MusikS136

Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTN, Kedokteran, Sekolah Kedinasan, IUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.