Tri Dharma Perguruan Tinggi – Saat memasuki dunia perkuliahan, salah satu istilah yang akan sering didengar dan disebut-sebut yaitu Tri Dharma Perguruan Tinggi. Istilah ini bahkan akan mulai dikenalkan kepada mahasiswa baru ketika baru mengikuti masa orientasi perkuliahan.
Istilah ini merupakan suatu hal yang harus diketahui civitas akademika kampus termasuk mahasiswa. Secara umum, istilah ini adalah tujuan yang harus dilakukan dan dicapai oleh perguruan tinggi di Indonesia. Semua kampus harus menjalankan ketiganya bukan satu poin saja.
Bagi kamu yang masih menjadi mahasiswa baru, mungkin belum begitu akrab dengan apa itu Tri Dharma Perguruan Tinggi. Yuk, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!
Apa Itu Tri Dharma Perguruan Tinggi?
Tri Dharma Perguruan Tinggi adalah tujuan yang harus dicapai oleh kampus-kampus di Indonesia. Hal ini tidak hanya berlaku untuk mahasiswa, namun dosen dan bagian lain dari perguruan tinggi juga harus bekerja sama untuk melaksanakannya.
Keberadaan Tri Dharma ini diharuskan untuk bisa mencetak sumber daya manusia yang terbaik. Melalui hal ini, mahasiswa tidak akan berfokus pada nilai akademik saja, namun juga pengembangan dan pengabdian. Hal ini tentu akan mendorong kreativitas, disiplin, mandiri, inovasi, dan hal penting lainnya.
Kewajiban yang harus diemban oleh seluruh elemen di perguruan tinggi ini harus dilaksanakan. Hal ini diperkuat oleh adanya dasar hukum yaitu Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Pada UU ini, disebutkan bahwa perguruan tinggi wajib menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran, penelitian, dan pengabdian.
Poin-poin Penting dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi
Telah disebutkan sebelumnya bahwa Tri Dharma Perguruan Tinggi memiliki tiga poin utama yaitu pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengembangan, serta pengabdian kepada masyarakat. Berikut ini penjelasan lebih lengkapnya.
Pendidikan dan Pengajaran
Poin pertama yang harus dilaksanakan oleh perguruan tinggi tentunya yaitu penyelenggaraan pendidikan dan pengajaran. Sebagai sebuah institusi pendidikan, perguruan tinggi harus melaksanakan kegiatan belajar-mengajar.
Melalui pendidikan dan pengajaran, terjadi transfer ilmu pengetahuan dari dosen kepada mahasiswa. Peserta didik kemudian akan mendapatkan pengetahuan yang akan berguna ke depannya. Pada poin ini, hal yang diajarkan tidak hanya terkait akademis namun juga spiritual keagamaan, pengendalian diri, kecerdasam, kepribadian, dan lain-lain.
Penelitian dan Pengembangan
Salah satu hal yang membedakan perguruan tinggi dengan institusi pendidikan lainnya yaitu adanya penelitian dan pengembangan. Civitas akademika di perguruan tinggi baik dosen maupun mahasiswa diwajibkan untuk menjalankan riset guna mengembangkan ilmu pengetahuan.
Penelitian dan pengembangan penting bagi kemajuan perguruan tinggi dan juga masyarakat. Melalui penelitian ini, akan dilakukan kajian terhadap banyak hal yang nantinya dapat berpengaruh kepada kebijakan. Selain itu, penelitian juga memungkinkan suatu ilmu untuk terus berkembang mengikuti kemajuan zaman.
Pengabdian Kepada Masyarakat
Poin terakhir dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat. Hal ini menunjukkan bahwa, civitas akademika di perguruan tinggi tidak hanya bisa fokus pada akademik saja namun juga perlu untuk mengabdi kepada masyarakat.
Pengabdian kepada masyarakat penting untuk dilakukan. Melalui pengabdian ini, elemen perguruan tinggi dapat memanfaatkan ilmu, pengetahuan, dan teknologi yang telah dikembangkan. Masyarakat pun juga bisa mendapatkan manfaat sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan.
Itu tadi penjelasan tentang Sering Dengar Tri Dharma Perguruan Tinggi? Apa Artinya? Poin-poin yang terdapat dalam kewajiban tersebut harus dilakukan oleh civitas akademika baik itu dosen maupun mahasiswa. Nah, bagi kamu yang akan berkuliah, jangan kaget ketika nanti di kampus akan banyak kegiatan untuk memenuhi Tri Dharma ini!
Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTN, Kedokteran, Sekolah Kedinasan, IUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.
Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.
Leave a Reply