20 PTN dengan pendaftar terbanyak 2024

Universitas Indonesia di Urutan Teratas! Ini 20 PTN dengan Pendaftar Terbanyak 2024

20 PTN dengan Pendaftar Terbanyak 2024 – Pengumuman Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) resmi dirilis kemarin (13/06/2024). Sebanyak 231.104 peserta berhasil lolos di Perguruan Tinggi Negeri pilihannya. 193.660 Peserta lulusan 2024 , 31.642 peserta lulusan 2023, dan 5.802 peserta lulusan 2022. Hasil ini diumumkan melalui portal Youtube dan Instagram resmi SNPMB BPPP.

Nah setelah lega dengan pengumuman SNBT kemarin, pasti penasaran kan mana saja PTN yang memiliki jumlah pendaftar terbanyak di tahun ini? Dalam konferensi Pers kemarin yang bertema Pengumuman SNBT 2024, dibagikan juga 20 PTN dengan pendaftar terbanyak 2024. Kira-kira ada kampus mana saja?

Daftar 20 PTN dengan Pendaftar Terbanyak 2024

Tangkapan layar dari Tayangan Konferensi Pers Pengumuman SNBT 2024

Universitas Indonesia menempati urutan pertama sebagai PTN dengan pendaftar terbanyak tahun ini, disusul oleh Universitas Sebelas Maret dan Universitas Gadjah Mada di urutan kedua dan ketiga. Untuk lebih detailnya, berikut 20 daftar PTN yang memiliki pendaftar terbanyak tahun 2024:

1.    Universitas Indonesia (UI)

Jumlah pendaftar: 102.197 orang

2.    Universitas Sebelas Maret (UNS)

Jumlah pendaftar: 101.449 orang

3.    Universitas Gadjah Mada (UGM)

Jumlah pendaftar: 91.926 orang

4.    Universitas Diponegoro (Undip)

Jumlah pendaftar: 85.734 orang

5.    Universitas Brawijaya (UB)

Jumlah pendaftar: 78.802 orang

6.    Universitas Padjadjaran (Unpad)

Jumlah pendaftar: 76.071 orang

7.    Universitas Airlangga (Unair)

Jumlah pendaftar: 70.641 orang

8.    Universitas Sumatera Utara (USU)

Jumlah pendaftar: 61.366 orang

9.    Universitas Negeri Jakarta (UNJ)

Jumlah pendaftar: 60.278 orang

10. Institut Pertanian Bogor (IPB)

Jumlah pendaftar: 57.590 orang

Baca juga: Pengumuman Keluar Hari Ini! Begini Cara Cek Pengumuman UTBK 2024 dan Cara Unduh Sertifikatnya

11. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)

Jumlah pendaftar: 56.847 orang

12. Universitas Negeri Surabaya (Unesa)

Jumlah pendaftar: 55,843 orang

13. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

Jumlah pendaftar: 55.801 orang

14. Universitas Negeri Padang (UNP)

Jumlah pendaftar: 52.433 orang

15. UPN Veteran Jakarta

Jumlah pendaftar: 47.205 orang

16. Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) 

Jumlah pendaftar: 47.035 orang

17. Universitas Hasanuddin (Unhas)

Jumlah pendaftar: 44.202 orang

18. Universitas Negeri Semarang (Unnes)

Jumlah pendaftar: 43.086 orang

19. Universitas Negeri Malang (UM)

Jumlah pendaftar: 42.090 orang

20. Universitas Sriwijaya (Unsri)

Jumlah pendaftar: 40.788 orang.

Cara Cek Pengumuman Hasil SNBT 2024

Bagi kamu yang belum membuka pengumuman SNBT. Link pengumuman bisa kamu akses di portal SNPMB ataupun di 41 link alternatif. Untuk tata caranya, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka link SNPMB Kemendikbud RI atau melalui link berikut https://pengumuman-snbt-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
  2. Pada menu utama, silahkan login dengan memasukkan Nomor Peserta atau Nomor Pendaftaran SNBT dan Tanggal Lahir Peserta.
  3. Setelah itu, klik Lihat Hasil Seleksi

Jika kamu lolos, laman akan menampilkan header berwarna biru, dan menampilkan data-data berikut:

  • Nomor Peserta
  • Nama Peserta
  • Tanggal Lahir Peserta
  • Nama PTN Diterima
  • Nama Program Studi Diterima.

Sementara untuk peserta yang tidak berhasil lolos, laman akan menampilkan header berwarna merah dengan menampilkan nama peserta dan nomor peserta yang menyatakan bahwa peserta tidak lolos seleksi dengan tambahan kata-kata penyemangat.

Untuk sertifikat UTBK bisa langsung diunduh di laman terkait, dan memiliki batas waktu sampai dengan 31 Juli 2024 saja. Jika melebihi waktu tersebut, peserta sudah tidak bisa lagi mengunduh sertifikat.

Jadi dari total 785.058 pendaftar UTBK SNBT 2024, sebanyak 231.204 peserta saja yang berhasil lolos. Dari seluruh PTN, Universitas Indonesia menempati urutan teratas dari 20 PTN dengan pendaftar terbanyak. Demikian informasinya, semoga bermanfaat.


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTNKedokteranBimbel KedinasanIUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.